Unduh dan ekspor laporan data akun Signal Anda. Laporan ini tidak menyertakan pesan atau media apa pun. Karena semua yang ada di Signal terenkripsi ujung ke ujung, Layanan Signal tidak akan pernah memiliki akses ke pesan atau lampiran Anda.
Unduh dan Ekspor Laporan
- Di ponsel, buka Pengaturan Signal > Akun > Data akun Anda.
- Pilih Ekspor sebagai TXT atau Ekspor sebagai JSON > Ekspor laporan > Ekspor.
- Pilih platform tujuan Anda membagikan file.
Laporan Anda dibuat hanya pada saat proses ekspor dan tidak disimpan oleh Signal di perangkat Anda.